Puji syukur kita panjatkan kepada Alloh SWT yang telah memberikan karuniaNya kepada kita semua, sehingga berkat kerjasama dengan semua pihak baik Manajemen Program Studi Pariwisata maupun Manajamen Unit IT Universitas Hamzanwadi Website Prodi ini dapat diketengahkan di layar monitor maupun layar android para pembaca.
Mensikapi era milenial yang telah menjadikan dunia maya sebagai dunia kedua dalam membangun sosial kemasyarakatan, dunia akademisi tidak boleh ketinggalan dengan media sosial yang tengah semarak digandrungi oleh para generasi milenial saat sekarang ini seperti Facebook, Instagram, Tiktok, dan beberapa domain medsos lainnya. Universitas Hamzanwadi dalam hal ini Program Studi Pariwisata tentu harus mampu menangkap momentum didalam menjadikan dunia maya sebagai instrumen akademik yang dapat memberikan informasi/manfaat lebih banyak ke masyarakat umum khsusnya bagi civitas akademika dalam menemukan informasi-informasi yang dibutuhkan.
Berbeda dengan Prodi-Prodi lain yang sudah lama dan diketahui oleh masyarakat umum, Prodi Pariwisata dengan usia yang baru masuk tahun ke-5 merasa sangat membutuhkan website ini untuk menyebarkan informasi secara meluas tentang kulitas prodi mengingat masih banyak masyarakat yang belum tau banyak tentang keberadaan Prodi Pariwisata sehingga dengan adanya Website ini diharapkan prodi pariwisata akan dikenal luas oleh baik oleh masyarakat maupun para pelaku wisata dan pemerintah setempat.